STIT Buntet Pesantren

STIT BUNTET PESANTREN

Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Buntet Pesantren

Buntet Pesantren (24/9/2024), Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Buntet Pesantren Cirebon menyelenggarakan kegiatan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) yang bertempat di auditorium STIT Buntet. Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari, dari tanggal 24 hingga 26 September 2024, dengan partisipasi mahasiswa baru. PBAK merupakan kegiatan wajib yang diselenggarakan setiap tahun oleh setiap perguruan tinggi, bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa baru kepada budaya akademik dan kehidupan kampus, serta menginspirasi mereka untuk memulai perjalanan studi dengan semangat pencarian ilmu dan pengalaman yang mendalam.

Kegiatan PBAK hari pertama dipandu oleh pembawa acara, Saudari Arimbi dan Saudari Nadzwa. Acara diawali dengan pembukaan resmi yang dihadiri oleh Rektor, Wakil Rektor II dan III, serta para civitas akademika, pengurus Dewan Mahasiswa (DEMA), dan Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS). Pembukaan dilakukan secara resmi oleh Rektor STIT Buntet, Dr. KH. Fahad Ahmad Sadat, S.E., M.E., yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa kampus STIT Buntet memiliki karakteristik unik dibandingkan dengan institusi pendidikan tinggi lainnya di wilayah Cirebon, karena berbasis nilai-nilai pesantren. Kampus ini bertujuan mencetak mahasiswa yang berkarakter santri dan berintelektual, mengintegrasikan pengetahuan akademik dengan nilai-nilai moral dan etika pesantren. Rektor juga menekankan pentingnya memperluas ilmu pengetahuan tidak hanya dalam ranah akademik formal, tetapi juga melalui pengalaman-pengalaman di luar kelas.

Setelah pembukaan resmi, acara dilanjutkan dengan penyampaian materi-materi penting. Materi pertama mengenai pengenalan profil dan budaya akademik disampaikan oleh Bapak Yasin M. Syibli, M.Pd. Materi kedua membahas moderasi beragama, yang disampaikan oleh Kyai Nemi Mu’tasimbillah. Selanjutnya, pengenalan program studi dari Ketua Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) dan Bimbingan Konseling Pendidikan Islam (BKPI) dijelaskan oleh Bapak Moh. Saeful Bakhri Amin, M.Pd., dan Bapak Muhammad Majdi, M.Pd. Materi terakhir membahas administrasi kampus, yang dipaparkan oleh Bapak Faizal Amir, M.Pd.

Acara ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang komprehensif kepada mahasiswa baru mengenai tata cara dan budaya akademik di STIT Buntet, sekaligus menanamkan nilai-nilai penting yang relevan dengan pendidikan di era digital.

Spread the love